Pada tahun 2021, Level Infinite dan TourDog Studio merilis game Alchemy Stars yang sangat dinantikan. Game ini resmi dirilis pada tanggal 19 Juni 2021 untuk versi Globalnya. Namun, baru-baru ini, server CN dari game tersebut mengumumkan akan menutup layanan mereka pada tanggal 24 Januari 2025 mendatang.
Melalui akun resmi Facebook mereka, Alchemy Stars juga mengumumkan bahwa Server Global dari game ini akan mengikuti jejak server CN dengan menutup layanan pada tanggal yang sama, yaitu 24 Januari 2025 pukul 11:00 WIB. Meskipun begitu, sebagai bentuk apresiasi kepada para pemain, mereka masih dapat memainkan game secara offline setelah penutupan server, dan akan ada edisi spesial yang bisa dimainkan.
Para pemain disarankan untuk mengunduh data game ke perangkat mereka agar bisa mengakses akun mereka di Special Edition ini dan melanjutkan perjalanan mereka. Proses Top-Up sudah dihentikan, dan tidak akan ada pendaftaran akun baru setelah penutupan server. Game ini hanya bisa diakses secara offline setelah tanggal tersebut.
Selain Special Edition, developer juga telah menyiapkan Special Story dan hadiah bonus sebagai ucapan terima kasih kepada para penggemar setia Alchemy Stars. Melalui update akun Twitter mereka, pada tanggal 13 Desember 2024, akan ada update Special Story: Navigator’s Farewell dan Heartfelt Thanks Gift berupa 1.000 Star Flare untuk pemain.
Tak hanya itu, akan ada Banner khusus dengan karakter-karakter tertentu yang memiliki rate-up. Pemain bisa mengakses update terbaru ini mulai tanggal 13 Desember hingga penutupan server. Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menikmati konten-konten spesial terakhir dari Alchemy Stars sebelum akhirnya menutup layanan. Terima kasih atas dukungan kalian selama ini!